Jl. Universitas No.21, Universitas Sumatera Utara ikm@usu.ac.id

Pendampingan Penulisan Ilmiah

1

Medan - FKM USU: FKM USU mengadakan Pendampingan Penulisan Ilmiah Bidang Kesehatan Masyarakat oleh Adjunct Professor (Prof. Dr. Aniza Binti Ismail) pada Senin – Selasa, 27 – 28 Mei 2024 di Ruang Rapat FKM USU. Peserta kegiatan pendampingan ini adalah dosen FKM USU dan mahasiswa S3 yang memiliki manuscript untuk dikonsultasikan dengan Prof. Aniza. Dekan FKM USU Prof. Dr. Dra. Ida Yustina, M. Si dalam sambutannya ketika membuka acara berharap kegiatan pendampingan penulisan ilmiah tersebut dapat membantu dosen dan mahasiswa untuk memublikasikan artikelnya di jurnal internasional. Pada kegiatan tersebut Prof. Aniza memberikan materi mengenai prinsip – prinsip dan langkah – langkah menulis manuscript artikel penelitian dengan target publikasi jurnal Scopus. Pendampingan dilakukan dengan sistem one on one coaching, yaitu melakukan review manuscript yang sudah disusun oleh peserta agar menjadi lebih baik dan berpeluang besar diterima di jurnal intenasional terindeks Scopus. Kegiatan dipandu oleh Wakil Dekan III FKM USU Ir. Etti Sudaryati M.K.M., Ph.D.

2

3

4